SpaceX CRS-24 Undocking dari Stasiun Luar Angkasa Internasional

, , , , , 0 Comments

 


Setelah diluncurkan pada tanggal 21 Desember 2021 pukul 10:07 UTC (17:07 WIB) dan berlabuh di Stasiun Luar Angkasa Internasional atau ISS, kapsul Dragon Cargo dengan misi CRS-24 yang memuat logistik dan eksperimen melepaskan diri dari module Harmony yang menghadap ke arah luar angkasa lepas pada tanggal 23 Januari 2022 pukul 15:35 UTC (22:35 WIB).

Setelah kapsul melepaskan diri, kapsul akan bermanuver untuk menurunkan ketinggian orbitnya dan berikutnya akan melakukan re-entry ke atmosfer Bumi. Menyusul setelah re-entry, kapsul akan mendarat di perairan dekat pantai di negara bagian Florida, Amerika Serikat pada tanggal 24 Januari 2022 pukul 21:05 UTC (25 Januari 2022 04:05 WIB).

Live undocking dapat ditonton ulang di bawah ini :


Kulo Firman

Some say he’s half man half fish, others say he’s more of a seventy/thirty split. Either way he’s a fishy bastard.

0 komentar: